Warga keluhkan pelayanan kesehatan di puskesmas silindak Serdang Bedagai
Boaboa.id. 05/03/24. Serdang Bedagai. Warga keluhkan pelayanan kesehatan di puskesmas silindak Kabupaten Serdang Bedagai kususnya dalam melayani pasien BPJS.
Hal ini dialami salah satu Warga Desa Batumasagi yang tidak disebutkan namanya , hal berawal ketika keluarga pasien ingin meminta surat rujukan rawat jalan dengan tujuan Grand Medistra lubuk Pakam.
Tanpa memberikan informasi dan alasan yang jelas petugas Puskesmas Silindak menolak memberikan surat rujukan tersebut.
Ketika keluarga pasien membawa pasien rawat jalan ke Grand Medistra Lubuk Pakam, pihak administrasi meminta surat rujukan rawat jalan dari Puskesmas sehingga keluarga pasien kembali mendatangi Puskesmas Silindak dan diberikan surat rujukan rawat jalan dengan biaya administrasi 2500 Rupiah.
Awak media yang ada di lokasi mencoba mengkonfirmasi langsung kepada Kepala Puskesmas terkait surat Rujukan yang sempat dapat penolakan dari Puskesmas Silindak tapi beliau sedang tidak berada di ruangan.
Awak media coba konfirmasi kepada Bupati Serdang Bedagai terkait penolakan surat rujukan dan adanya pengutipan 2500 rupiah oleh pihak Puskesmas.
Bupati Serdang Bedagai melalui ajudannya Pak Agung mengatakan Terkait pungutan yang dilakukan pihak puskesmas itu sudah sesuai dengan Perda.
“Bang itu dah ada perdanya dan tiap bulan kapus menyetorkannya ke Pemda. Terkait beliau tidak ada diruangan Kepala puskesmas sedang ada kegiatan Sreening Malaria di kecamatan silindak karena ditemukannya salah satu Warga terkena kena malaria”Ungkap beliau kepada wartawan melalui pesan WhatsApp.
Warga berharap kepada pemerintah kabupaten Serdang Bedagai kususnya Dinas Kesehatan kabupaten Serdang Bedagai agar tetap melayani Warga dengan ramah,baik dan tanpa memandang status golongan warga.
Kasiman Saragih