Setelah Sertijab, Kades Gunung Barani Terus Jalankan Program

Setelah Sertijab, Kades Gunung Barani Terus Jalankan Program

Smallest Font
Largest Font

Boaboa.id. 3/11/23. Madina. Setelah dilantik 256 kepala desa di kabupaten Mandailing Natal (Madina) oleh Bupati Jakfar Suhairi beberapa waktu yang lalu di Gedung Serbaguna desa Parbangunan kecamatan Panyabungan, kemudian para Kades gelar serah terima jabatan ( Sertijab) di kecamatan masing-masing.

Para kades se-kecamatan Panyabungan juga gelar Sertijab kepada 24 kades yang dilantik. Sertijab yang digelar di gedung Madrasah Ismailiyah desa Gunung Tua Lumban Pasir. Kegiatan yang digelar itu dihadiri musyawarah pimpinan kecamatan ( Muspika) Panyabungan dan para kades serta dan para PJ.kades. Jumat, (03/11/2023).

Ditempat gelaran Sertijab, Faisal Nasution mengatakan proses Sertijab berjalan Lanjar.

" Terimakasih kepada pihak-pihak yang ikut mensukseskan kegiatan ini, ucapan terimakasih juga kepada bapak camat Panyabungan Edi Sahlan S.H dan rombongan" ujar Faisal 

Ia mengatakan kemenangan ini adalah kemenangan masyarakat Gunung Barani, ia akan memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

“Alhamdulillah, mulai hari senin ini kami ( pemerintah desa) akan bekerja dan melakukan program program kerja , juga kami ucapkan terima kasih kepada pendukung dan masyarakat Gunung Barani yang telah menjalankan pilkades dengan baik dan lancar,” tambahnya 

Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama sama bersinergi untuk desa kearah yang lebih baik lagi.

Diterangkan Faisal bahwa pemdes Gunung Barani akan benahi semua sektor. Lembaga-lembaga pemerintahan di desa mulai dari pengurus NNB , kelompok-kelompok tani/ternak hingga badan Kenaziran mesjid ( BKM).

"Prioritas utamanya adalah pertanian, kita fokus dengan program pertanian, kelompok tani akan dibekali. Bahkan setelah pelantikan sebelum Sertijab kami pihak desa sudah melakukan gotong royong di Aek Siulak-ulak untuk membendung aliran sungai yang mengaliri persawahan warga" terangnya 

Tranparansi, akuntabilitas kepada masyarakat merupakan program Faisal dan pemdes kedepannya. Ia juga mengatakan segala sesuatu yang menyangkut desa akan selalu dimusyawarahkan untuk kesepakatan.

Harapannya, Dia bersama pemerintahan desa dan warga tetap bersinergi kedepannya demi meraih kesuksesan desa sehingga tercapai desa yang makmur dan berkeadilan.

Magrifatulloh

Editors Team