Oknum Polisi Polres Serdang Bedagai yang diduga aniaya Orang diperiksa PROPAM

Oknum Polisi Polres Serdang Bedagai yang diduga aniaya Orang diperiksa PROPAM

Smallest Font
Largest Font

Boaboa.id. 09/03/24. Tebingtinggi. Berita tentang dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh Oknum Polisi dari Polres Serdang Bedagai sudah Viral di beberapa media Sosial dan beberapa Media Online.

Oknum Polisi RCS yang diduga melakukan penganiayaan terhadap orang sipil yaitu TN di Ramayana Supermarket kota Tebingtinggi terekam CCTV mulai dari menarik baju korban hingga menarik korban ke arah parkiran.

Saat ini kasus dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh Oknum Polisi Polres Serdang Bedagai menurut informasi dari Kasihumas Polres Serdang Bedagai IPTU. Edward Sidauruk menyampaikan kasus ini sudah dalam penanganan Propam polres Tebingtinggi 

Baru baru ini terbit berita di salah satu Media Online Indah Suara News.co yang menyatakan bahwa pemberitaan yang sebelumnya beredar di beberapa Media Online yang menyatakan oknum Polisi dari Polres Serdang Bedagai melakukan penganiayaan tidak sepenuhnya benar.

Dengan menyatakan sudah menanyakan langsung ke beberapa saksi Dilokasi. Keterangan saksi menyampaikan tidak melihat adanya tindakan penganiayaan dan kekerasan .

Mendapat informasi tentang pemberitaan ini , tim awak Media Boaboa.id melakukan wawancara langsung dengan pihak Ramayana Supermarket yaitu petugas Parkir dan salah satu petugas toko saat itu dilokasi membenarkan kejadian tersebut. Mereka menyampaikan bahwa korban TN benar di tarik oleh Oknum Polisi RCS.

Raymond selaku kuasa hukum korban saat ditemui menyampaikan Menurut hasil visum yang ada sudah bisa di jadikan alat bukti. Raymond berjanji mengawal kasus ini sampai selesai

Dari Kasus yang menimpa TN ini Raymond berharap penanganan profesional kepolisian harus bisa ditunjukkan demi citra baik kepolisian . Raymond berharap kasus yang menimpa klienya TN secepatnya selesai tanpa adanya penundaan.

Koordinator Liputan Sumut 

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Marolop Author